Rabu, 12 Februari 2014

20 FACTS: ARSENAL FC





SEJARAH

1. Arsenal dibentuk pada Oktober 1886 dengan nama awal Dial Square oleh sekelompok pekerja dari pabrik senjata dan alat-alat perang "Woolwich Arsenal", di wilayah Woolwich, London Tenggara.







Para pekerja di pabrik senjata Woolwich Arsenal


Gerbang pabrik Woolwich Royal Arsenal




2. Arsenal merupakan klub elite Inggris yang paling sering berganti nama. Evolusi nama Arsenal dimulai dari nama Dial Square (1886) yang segera berubah menjadi Royal Arsenal (1886), kemudian menjadi Woolwich Arsenal (1893), dan terakhir menjadi Arsenal (1914).


Evolusi lambang Arsenal


3. Arsenal mulai mengikuti kompetisi profesional pada musim 1893/1894 di Divisi Dua dan baru berhasil promosi ke Divisi Utama (First Division) pada musim 1904/05.



MOTTO

4. Motto Arsenal adalah Victoria Concordia Crescit (Victory Through Harmony) yang kurang lebih berarti kemenangan diraih berkat keselarasan dan keharmonisan. Motto ini mulai digunakan sejak tahun 1949.





Sementara itu fans Arsenal juga mempunyai slogan tersendiri dalam mendukung klub mereka, yakni "Come On You Gunners!" atau biasa disingkat COYG.




JULUKAN & MASKOT

5. Arsenal mempunyai julukan The Gunners yang berarti para penembak meriam, sesuai dengan sejarah awalnya yang didirikan oleh para pekerja pabrik senjata Royal Arsenal.



6. Maskot dari Arsenal adalah seekor dinosaurus hijau yang diberi nama Gunnersaurus.



HOMEBASE

7. Arsenal bermarkas di Emirates (60.355) sejak tahun 2006. Banyak fans Arsenal yang tidak menyukai penamaan stadion mereka dengan nama sponsor, mereka lebih suka menyebutnya sebagai Ashburton Grove atau The Grove.




Sebelum di Emirates, Arsenal sudah bermarkas di Highbury (38.419) sejak tahun 1913. Highbury terletak sekitar 500 meter dari Emirates. Sekarang Highbury sudah diubah menjadi perkantoran dan ruang hijau yang diberi nama Highbury Square.


Highbury Square yang dibangun persis di lokasi Highbury Stadium
Perbandingan letak antara Emirates dan Highbury


KIT & JERSEY

8. Warna awal seragam Arsenal adalah merah marun, pemilihan warna merah ini sebenarnya merupakan ketidaksengajaan. Dahulunya dua orang pendiri Arsenal merupakan mantan pemain Nottingham Forest yang berseragam merah, maka saat Arsenal belum mempunyai seragam resmi diputuskanlah untuk memakai seragam Forest tersebut.




Ciri khas motif merah dengan lengan putih baru dimulai pada tahun 1933 dimana manajer Arsenal saat itu Herbert Chapman melihat ada seorang fan di tribun yang mengenakan t-shirt putih dengan rompi merah, merasa paduan tersebut bagus maka Chapman memutuskan untuk membuat seragam dengan pola demikian sebagai ciri khas Arsenal.



Saat ini jersey Arsenal disponsori oleh Nike dengan maskapai penerbangan Fly Emirates sebagai sponsor utama.




LEGENDA

9. Manajer tersukses Arsenal adalah Arsene Wenger yang sejauh ini telah mempersembahkan 7 major trophy bagi The Gunners (3 Premier League dan 4 FA Cup). Wenger bahkan berhasil mempersembahkan gelar Double (Premier League dan FA Cup) di musim penuh perdananya menukangi Arsenal pada 1997/98 yang diulanginya lagi di musim 2001/02. Disamping itu Wenger juga berhasil membawa The Gunners meraih gelar Premier League tanpa terkalahkan di musim 2003/04 serta mengantar Arsenal menjadi runner-up Champions League 2005/06.





Manajer legendaris Arsenal lainnya adalah Herbert Chapman yang mempersembahkan 2 gelar liga dan 1 FA Cup, Bertie Mee yang memberikan 1 gelar liga, 1 FA Cup, dan 1 Inter-Cities Fairs Cup, serta George Graham yang mengantar The Gunners menyabet 2 gelar liga, 1 FA Cup, 2 League Cup, dan 1 Cup Winners' Cup.



Patung Herbert Chapman yang persis menghadap ke Emirates Stadium


10. Pemain yang memegang catatan penampilan terbanyak di Arsenal adalah David O’Leary yang bermain sebanyak 722 kali dalam kurun 1975-1993. Sementara top skor klub sepanjang masa masih dipegang Thierry Henry dengan 226 gol dari 369 kali pertandingan. Legenda lain Arsenal diantaranya adalah Cliff Bastin, Ian Wright, Tony Adams, dan Dennis Bergkamp.




Patung Tony Adams dan Thierry Henry diluar Emirates


SUPPORTER

11. Gooners adalah sebutan untuk fans Arsenal. Mereka termasuk salah satu fans terloyal dan terbesar di dunia (meski jika dalam konteks hooligan firm Gooners cenderung dipandang sebelah mata).




12. Menurut survey yang dilakukan perusahaan properti Rightmove, Arsenal menjadi klub yang paling banyak didukung di kota London dengan persentase sebesar 21%. Sementara menurut laporan di tahun 2011, Arsenal dikabarkan telah memiliki fans sebanyak 100 juta orang di seluruh dunia.




13. Sebagai salah satu klub besar di Inggris dan juga di dunia, Arsenal tentu mempunyai banyak fans dari kalangan orang terkenal, mulai dari anggota kerajaan, atlet, sampai selebriti, diantaranya adalah Ratu Elizabeth II, Pangeran Harry, Mick Jagger, Demi Moore, Jay-Z, Robert Pattinson, Andy Murray, Rafael Nadal, Lewis Hamilton, dan well... Osama Bin Laden.



Sementara di dunia sepakbola sendiri mereka yang mengaku sebagai fans Arsenal diantaranya adalah Ferenc Puskas, Diego Maradona, Harry Redknapp, Darren Bent, Christian Benteke, Micah Richards, serta 3 pemain United saat ini: Chris Smalling, Ashley Young, dan Wilfried Zaha.




RIVAL

14. Rival utama Arsenal adalah Tottenham Hotspur, sesama klub London Utara. Pertemuan keduanya bertajuk The North London Derby. Rivalitas yang telah berlangsung sejak musim 1909/10 ini lebih banyak dimenangi oleh Arsenal.










Tak hanya panas di dalam lapangan, North London Derby juga panas di luar lapangan, Setiap musim fans Arsenal bahkan punya tradisi khusus untuk merayakan keberhasilan klub mereka jika bisa menempati peringkat yang lebih tinggi dari Spurs di klasemen akhir. Perayaan tersebut mereka sebut dengan St. Totteringham's Day.





Rival Arsenal berikutnya tentu saja adalah klub London lainnya seperti Chelsea dan West Ham. Rivalitas juga tercipta dengan sesama klub besar lain seperti Manchester United dan Liverpool.




PRESTASI

15. Arsenal merupakan klub terbaik ketiga di Inggris (setelah Manchester United dan Liverpool) dengan raihan total 39 trofi. Rincian trofi Arsenal tersebut adalah 13 gelar liga, 10 FA Cup, 2 League Cup, 12 Community Shield, 1 Inter-Cities Fairs Cup, dan 1 Cup Winners' Cup.




Arsenal menjadi klub ketiga yang paling banyak menjuarai liga dengan total 13 gelar, 3 diantaranya di era Premier League dan 2 diantaranya dengan United sebagai runner-up pada musim 1947/48 dan 1997/98.



Prestasi terbaik The Gunners di liga tentu saja saat musim 2003/04 dimana mereka menjuarai Premier League tanpa terkalahkan (26 menang dan 12 seri). Ini menjadi yang kedua kalinya sebuah klub bisa menjuarai liga tanpa terkalahkan, Preston North End menjadi klub pertama yang melakukannya pada musim 1888/89 saat Liga Inggris digulirkan pertama kali.




Di pentas FA Cup, Arsenal menjadi klub tersukses kedua dengan 10 trofi, hanya kalah 1 trofi dari United. Sementara di ajang League Cup, The Gunners baru berhasil meraih 2 trofi.




Di kompetisi Eropa, prestasi terbaik Arsenal adalah saat menjuarai Inter-Cities Fairs Cup 1969/70 (cikal bakal Europa League) dan Cup Winners' Cup 1993/94. Sementara di Champions League prestasi terbaik The Gunners adalah saat menjadi runner-up di musim 2005/06 setelah dikalahkan Barcelona 1-2.






16. FA Cup 2004/05 menjadi trofi terakhir yang berhasil dimenangi Arsenal sampai detik ini. It's been 8 years since that day...





UNITED LINK

17. Pemain United yang pernah menjadi manajer Arsenal adalah George Graham. Graham bermain di United pada 1973-1974 dan kemudian melatih Arsenal pada 1986-1995.





18. Total sebanyak 15 pemain pernah memperkuat Arsenal maupun United, diantaranya adalah Brian Kidd, Andy Cole, Mikael Silvestre, dan Robin van Persie.





19. Rivalitas Arsenal dengan United dimulai saat keduanya bersaing memperebutkan gelar Liga Inggris 1947/48 dimana Arsenal berhasil keluar sebagai juara setelah unggul 7 poin di akhir musim.



Arsenal menjadi tim terakhir yang dihadapi The Busby Babes di Liga Inggris sebelum tragedi Munich terjadi. Dalam partai yang digelar di Highbury 5 hari sebelum peristiwa tragis itu, United berhasil menang dramatis 5-4 lewat dua gol Tommy Taylor, dan masing-masing satu dari Bobby Charlton, Denis Viollet, dan Duncan Edwards.


Rivalitas kembali berlanjut saat United dan Arsenal bertemu di final FA Cup 1978/79 dan lagi-lagi The Gunners mampu keluar sebagai juara setelah berhasil menang 3-2 secara dramatis di menit-menit akhir pertandingan.




Banyak pihak meyakini bahwa rivalitas sengit United vs Arsenal baru benar-benar dimulai saat kedua tim terlibat baku hantam dalam laga yang digelar di Old Trafford pada musim 1990/91. Sebanyak 21 pemain terlibat keributan --kecuali kiper Arsenal David Seaman-- setelah didahului pertengkaran kecil antara bek Arsenal Nigel Winterburn dengan dua pemain United, Brian McClair dan Denis Irwin. Akibat insiden ini FA menjatuhkan hukuman pemotongan 1 poin untuk United dan 2 poin untuk Arsenal. Peristiwa yang dikenal dengan nama "The Biggest Brawl" ini disebut-sebut sebagai keributan paling memalukan yang pernah terjadi di Liga Inggris.




Rivalitas United versus Arsenal mencapai puncaknya di era Premier League saat keduanya kerap bersaing dalam perebutan gelar di akhir dekade 90an sampai awal 2000an. Arsenal merebut gelar dari United di musim 1997/98 dengan raihan Double Winner dan United langsung membalas di musim berikutnya dengan pencapaian fantastis Treble Winner. The Gunners kembali juara di musim 2001/02 sebelum akhirnya gelar kembali direbut United di musim berikutnya.




United juga menjadi tim yang menghentikan rekor tak terkalahkan The Gunners di angka 49 pertandingan pada musim 2004/05. Para pemain Arsenal yang tidak terima dengan kekalahan kemudian bersitegang dengan pemain United di kamar ganti dan melempar potongan pizza kepada Sir Alex Ferguson, insiden ini terkenal dengan sebutan Pizzagate atau Battle of Buffet.





Dalam laga berikutnya di Highbury, Roy Keane terlibat keributan dengan Patrick Vieira di lorong sebelum kick off. Keano yang tidak terima dengan sikap Vieira yang coba mengkonfrontasi Gary Neville mengajak kapten Arsenal tersebut untuk bertengkar sebelum akhirnya dipisahkan oleh wasit dan para pemain lainnya.






Beberapa pertarungan menarik lainnya diantara United dan Arsenal dalam beberapa tahun terakhir diantaranya adalah saat United berhasil menang telak 6-1 di musim 2000/01 dan 8-2 di musim 2011/12, keduanya juga pernah bertemu di babak semifinal Champions League 2008/09 dimana United berhasil menang agregat 4-1.



20. Sampai saat ini United telah bertemu Arsenal 217 kali dengan 92 kemenangan menjadi milik United, 78 kemenangan milik The Gunners, dan sisanya berakhir imbang.




Dalam hal perolehan trofi, United masih unggul jauh dari Arsenal dengan 62 trofi berbanding 39 trofi di semua kompetisi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar