SEJARAH
1. Aston Villa dibentuk pada bulan Maret tahun 1874 oleh empat orang anggota Gereja (Kapel)
Wesleyan Villa Cross, Witton, Birmingham. Mereka adalah Jack Hughes, Frederick
Matthews, Walter Price dan William Scattergood. Niat awal dari keempat orang ini (yang merupakan anggota tim kriket) dalam membentuk Aston Villa adalah untuk mengisi kegiatan selama musim dingin.
2. Witton, sebagai tempat persisnya Aston Villa bermarkas, merupakan sebuah wilayah kecil di dalam kota Birmingham.
3. Aston Villa termasuk salah satu klub pencetus
terbentuknya The Football League pada tahun 1888. Direktur Villa saat itu, William McGregor, bahkan dijuluki "founder of the Football League" karena atas inisiatifnya lah liga sepakbola profesional di Inggris bisa terwujud. Selain The Football League, Villa juga termasuk klub pencetus terbentuknya Premier League pada tahun 1992.
4. Hal unik terjadi saat Villa menggelar pertandingan
pertamanya, lawan mereka saat itu adalah
Aston Brooks St. Mary’s, sebuah klub rugby, alhasil pertandingan pun berlangsung
dengan babak pertamanya menggunakan aturan rugby dan babak keduanya menggunakan
aturan sepakbola.
MOTTO
5. Motto dari Villa adalah “Prepared” yang bermakna
bahwa mereka selalu bersiap dalam menghadapi setiap tantangan.
JULUKAN & LAMBANG
6. The Villans (Villains) adalah julukan paling populer
Aston Villa, disamping itu mereka juga mempunyai julukan Lions serta The Claret
and Blue.
7. Aston Villa menggunakan singa khas Skotlandia sebagai lambang klub mereka. Alasan penggunaan lambang singa ini diantaranya karena faktor kedekatan khusus dengan orang-orang Skotlandia yang banyak datang ke Birmingham pada masa industri dulu. William McGregor sebagai pimpinan klub yang juga Scottish, bahkan sampai membeli langsung motif singa ini di Skotlandia untuk kemudian dipasang di jersey klub.
Evolusi lambang Aston Villa |
ANTHEM
8. Aston Villa mempunyai beberapa anthem, yaitu "Aston Villa Lion Hearts", "Hi Ho Silver Lining", dan "The Bells Are Ringing".
HOMEBASE
9. Aston Villa bermarkas di Villa Park (42.788) sejak 1897 setelah
sebelumnya bermain di Aston Park (1874-1876) dan Perry Barr (1876-1897).
Nama Villa Park sebenarnya berasal dari supporter,
nama asli stadion ini adalah The Aston Lower Grounds.
Pemandangan Villa Park klasik |
Villa Park merupakan stadion terbesar di wilayah
Midlands dan merupakan stadion terbesar ke-8 di Inggris. Villa Park juga
mendapat predikat stadion bintang 5 dari UEFA.
10. Villa Park menjadi stadion Inggris pertama yang menggelar pertandingan internasional di 3 abad yang berbeda. Selain itu sebelum semua pertandingan semifinal FA Cup dipindahkan ke Wembley, Villa Park juga menjadi stadion yang paling sering menggelar pertandingan semifinal FA Cup yakni sebanyak 55 kali.
KIT & JERSEY
11. Jersey awal The Villans sudah menggunakan warna merah-biru dengan motif strip horizontal tipis. Motif jersey seperti sekarang ini
baru mulai dipakai pada tahun 1890.
Saat ini jersey mereka diproduksi oleh Macron, perusahaan apparel asal Italia, dengan sponsor utama Dafabet, sebuah perusahaan judi online dari Filipina.
LEGENDA
12. Manajer tersukses Aston Villa tanpa diragukan lagi adalah
George Ramsay (1884-1926) dan Tony Barton (1982-1984). Ramsay berhasil membawa
The Villans menjuarai liga 6 kali dan FA Cup 6 kali pada era keemasan mereka di
akhir abad 19 sampai awal-awal abad ke 20. Sementara Barton sukses mengantar Villa
menjadi juara Champions Cup di musim 1981/82 dan European Super Cup musim
berikutnya.
Manajer sukses Villa lainnya adalah Ron Saunders yang mempersembahkan 1 gelar liga dan 2 League Cup.
13. Pemain dengan penampilan terbanyak adalah Charlie
Aitken (1959-1976) yang bermain sebanyak 657 kali, sementara top skor
klub dipegang Billy Walker (1919-1923) dengan 244 gol dari 531 kali pertandingan.
Legenda lain The Villans diantaranya adalah Eric Houghton,
Brian Little, Peter Withe, dan Gareth Southgate.
SUPPORTER
14. Aston Villa mempunyai beberapa hooligans firm,
diantaranya adalah Villa Youth, Villa Hardcore, dan Steamers, namun yang paling
terkenal dari semua itu adalah C-Crew yang populer di era 70 dan 80-an.
Beberapa orang penting dan selebritis juga tercatat menjadi fans berat Villa, diantaranya adalah Pangeran Williams dan Tom Hanks.
RIVAL
15. Rival utama Aston Villa adalah Birmingham City,
derby keduanya disebut The Second City Derby dan selalu berlangsung dalam tensi
yang panas. Rivalitas lain dalam tensi yang lebih rendah juga terbentuk dengan sesama
klub daerah Midlands lainnya seperti West Bromwich Albion dan Wolverhampton
Wanderers.
Kerusuhan dalam The Second City Derby di tahun 2010 |
PRESTASI
Di pentas liga, Villa tercatat telah 7 kali meraih gelar, jauh lebih baik ketimbang Chelsea yang baru 4 kali dan City yang baru 3 kali. Gelar liga terakhir Villa diraih di musim 1980/81.
Sementara di era Premier League, prestasi terbaik Villa adalah saat menjadi runner-up di musim 1992/93.
Di ajang FA Cup, Villa berhasil meraih 7 gelar sampai saat ini, satu diantaranya dengan
mengalahkan United 2-1 pada FA Cup 1956/57.
Di ajang League Cup, Villa telah meraih 5 gelar, terakhir kali pada tahun
1996. Trofi tersebut sekaligus menjadi
trofi terakhir yang bisa diraih The Villans sampai saat ini.
Di pentas Eropa, prestasi terbaik Villa adalah saat berhasil menjuarai Champions Cup 1981/82 dan UEFA Super Cup 1982. Di final Champions Cup 1981/82 tersebut Villa mengalahkan Bayern Munich 1-0 lewat gol tunggal Peter Withe, yang pernah menjadi pelatih timnas Indonesia.
UNITED LINK
17. Ron Atkinson menjadi satu-satunya manajer yang
pernah mengarsiteki United dan Aston Villa. Big Ron menjadi manajer United pada
1981-1986 dan kemudian menukangi The Villans pada 1991-1994.
Total sebanyak 25 pemain pernah memperkuat baik Villa maupun United, diantaranya adalah Paul McGrath, Mark Bosnich, Ronny Johnsen, Peter Schmeichel, Eric Djemba-Djemba, Dwight Yorke, dan yang terkini adalah Ashley Young.
Beberapa pertemuan menarik antara Manchester United vs Aston Villa diantaranya terjadi di final FA Cup 1956/57 serta final League Cup 1993/94 dan 2009/10.
Pada final FA Cup 1956/57, Villa berhasil menang 2-1 atas The Busby Babes.
37 tahun kemudian, United kembali bertemu Villa di final Wembley, kali ini di ajang League Cup 1993/94, dan lagi-lagi Villa berhasil menaklukkan United 3-1 sekaligus menggagalkan harapan United untuk meraih gelar domestic treble.
United akhirnya bisa menuntaskan dendamnya pada Villa di final League Cup 2009/10 dengan menang 2-1 lewat gol Michael Owen dan Wayne Rooney.
18. Sepanjang sejarahnya, Manchester United telah 181 kali bertemu dengan Aston Villa dengan catatan: 94 kali menang, 38 kali seri, dan 49 kali kalah.
ASTON VILLA TERKINI
19. Saat ini Villa dimanajeri oleh Paul Lambert. Manajer berkebangsaan Skotlandia ini telah berada di Villa Park sejak musim 2012/13 lalu.
20. Pemain andalan Villa saat ini diantaranya adalah Brad Guzan, Gabriel Agbonlahor, Andreas Weimann, Karim El Ahmadi, Leandro Bacuna, Libor Kozak, dan tentunya Christian Benteke.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar