PREVIEW
One down, two to go... satu dari tiga ujian terberat di lima pertandingan pertama liga telah dilalui United, hasil imbang pekan lalu saat menghadapi Chelsea yang ternyata tidak spesial itu bukanlah hal yang terlalu buruk meski juga tidak bisa dibilang bagus. Kini saatnya fokus pada ujian kedua menghadapi kawan lama kita dari pinggir sungai Mersey, Liverpool.
Di luar dugaan banyak pengamat --dan termasuk saya sendiri--, Liverpool berhasil mengkonversi 2 pertandingan pertama liga dengan 6 poin, sesuatu yang membuat Liverpudlian yakin bahwa memang kali ini adalah tahun kejayaan mereka. Prestasi tersebut jelas makin menumbuhkan kepercayaan diri mereka kala menjamu United. Kita semua tahu bahwa pertandingan melawan United selalu menjadi cup final match bagi Liverpool, semangat mereka akan naik berlipat-lipat karena prinsip: "Kami boleh kalah dari siapapun, asal bukan dari United." telah terpatri di dalam jiwa medioker mereka.
Di sisi lain, United tentu juga mengincar hasil positif dalam laga North West Derby edisi ke-188 ini, salah satu celah yang bisa dimanfaatkan United adalah faktor kelelahan sang tuan rumah yang baru saja menjalani pertandingan League Cup sampai dengan masa perpanjangan waktu, sesuatu yang diungkapkan Steven "0 medali BPL" Gerrard sebagai hal yang kurang menguntungkan dan tidak diharapkan jelang persiapan pertandingan minggu ini.
Sisi kelam United kali ini adalah kemungkinan absennya Rooney yang menderita cedera kepala saat sesi latihan kemarin dan masih meragukannya kondisi dari Rafael, sang pencetak gol di Anfield musim lalu. Posisi Rafael kelihatannya akan diisi oleh Phil 'The Face' Jones, sementara absennya Rooney bisa jadi blessing in disguise bagi Kagawa yang kemungkinan besar akan diturunkan sejak awal untuk bermain dibelakang van Persie. (Oh ya, ngomong-ngomong soal Rooney, kali ini saya percaya jika memang nanti dia tidak bisa bermain, itu karena benar-benar cedera, saya percaya itu, bukan karena penampilan hebatnya pekan lalu, tapi karena Chelsea telah mendapatkan Samuel Eto'o).
Terakhir, saya yakin pertandingan nanti akan berjalan ketat dan panas seperti yang sudah-sudah dan sangat mungkin akan ditentukan oleh satu gol krusial. Hasil imbang 1-1 adalah prediksi saya untuk kali ini, semoga prediksi saya salah dan United akan pulang membawa 3 poin yang membuat Liverpudlian tersadar bahwa sekarang adalah tahun 2013 dan bukan tahun 1980an saat kejayaan masih senang memayungi mereka.
so Come On You Reds, let's kick those scousers bastard right of their ass! #YSB
Di luar dugaan banyak pengamat --dan termasuk saya sendiri--, Liverpool berhasil mengkonversi 2 pertandingan pertama liga dengan 6 poin, sesuatu yang membuat Liverpudlian yakin bahwa memang kali ini adalah tahun kejayaan mereka. Prestasi tersebut jelas makin menumbuhkan kepercayaan diri mereka kala menjamu United. Kita semua tahu bahwa pertandingan melawan United selalu menjadi cup final match bagi Liverpool, semangat mereka akan naik berlipat-lipat karena prinsip: "Kami boleh kalah dari siapapun, asal bukan dari United." telah terpatri di dalam jiwa medioker mereka.
Di sisi lain, United tentu juga mengincar hasil positif dalam laga North West Derby edisi ke-188 ini, salah satu celah yang bisa dimanfaatkan United adalah faktor kelelahan sang tuan rumah yang baru saja menjalani pertandingan League Cup sampai dengan masa perpanjangan waktu, sesuatu yang diungkapkan Steven "0 medali BPL" Gerrard sebagai hal yang kurang menguntungkan dan tidak diharapkan jelang persiapan pertandingan minggu ini.
Sisi kelam United kali ini adalah kemungkinan absennya Rooney yang menderita cedera kepala saat sesi latihan kemarin dan masih meragukannya kondisi dari Rafael, sang pencetak gol di Anfield musim lalu. Posisi Rafael kelihatannya akan diisi oleh Phil 'The Face' Jones, sementara absennya Rooney bisa jadi blessing in disguise bagi Kagawa yang kemungkinan besar akan diturunkan sejak awal untuk bermain dibelakang van Persie. (Oh ya, ngomong-ngomong soal Rooney, kali ini saya percaya jika memang nanti dia tidak bisa bermain, itu karena benar-benar cedera, saya percaya itu, bukan karena penampilan hebatnya pekan lalu, tapi karena Chelsea telah mendapatkan Samuel Eto'o).
Terakhir, saya yakin pertandingan nanti akan berjalan ketat dan panas seperti yang sudah-sudah dan sangat mungkin akan ditentukan oleh satu gol krusial. Hasil imbang 1-1 adalah prediksi saya untuk kali ini, semoga prediksi saya salah dan United akan pulang membawa 3 poin yang membuat Liverpudlian tersadar bahwa sekarang adalah tahun 2013 dan bukan tahun 1980an saat kejayaan masih senang memayungi mereka.
so Come On You Reds, let's kick those scousers bastard right of their ass! #YSB
DATA DAN FAKTA
Manchester United menang 2-1 dari Liverpool dalam pertemuan terakhir yang terjadi musim lalu di Old Trafford, gol United dicetak Robin van Persie dan Nemanja Vidic.
TOTAL PERTEMUAN
mufcinfo |
10 PERTEMUAN TERAKHIR
Manchester United menang 6, seri 1, kalah 3, gol: 15-14
aboutmanutd |
10 PERTEMUAN TERAKHIR DI ANFIELD
Manchester United menang 3, seri 2, kalah 5, gol: 8-12
aboutmanutd |
REKOR MANCHESTER UNITED vs BRENDAN RODGERS
Main 4, menang 4, seri 0, kalah 0, gol 7-2, persentase kemenangan 100%
REKOR DAVID MOYES vs BRENDAN RODGERS
Main 4, menang 2, seri 2, kalah 0, gol 5-2, persentase kemenangan 50%
DAFTAR PEMAIN YANG ABSEN
Manchester United:
Rafael da Silva (meragukan), Darren Fletcher (sakit), Nani (cedera), Wayne Rooney (meragukan), Javier Hernandez (cedera)
Liverpool:
Kolo Toure (cedera), Aly Cissokho (cedera), Sebastian Coates (cedera), Joe Allen (cedera), Luis Suarez (sanksi)
NOTES
United bertemu Liverpool pertama kali dalam friendly match pada 28 April 1894 di Ewood Park (kandang Blackburn Rovers), United yang saat itu masih bernama Newton Heath kalah 0-2.
United selalu menang dalam 3 pertemuan terakhir dengan Liverpool.
Sebelum menang 2-1 musim lalu, United belum pernah menang dalam 5 laga terakhirnya di Anfield.
United paling tidak mencetak 2 gol dari 3 pertemuan terakhirnya dengan Liverpool.
United belum terkalahkan dalam 13 pertandingan away terakhir di liga (12 di musim lalu), ini adalah rekor terpanjang di Premier League.
Liverpool selalu menang dalam 4 pertandingan liga terakhirnya (2 di musim lalu).
Jika Liverpool bisa mengalahkan United, maka itu akan menjadi kemenangan ke-3 di 3 pertandingan pertama liga, sebuah pencapaian yang terakhir kali mereka raih di musim 1994/95. Kemenangan Liverpool juga sekaligus akan menjadi kemenangan pertama Rodgers atas United.
Jika United menang, ini akan menjadi kemenangan pertama Moyes di Anfield sekaligus menyamai rekornya di musim 2006/07 yang berhasil meraih 7 poin dalam 3 pertandingan liga pertama saat menangani Everton.
United paling tidak mencetak 2 gol dari 3 pertemuan terakhirnya dengan Liverpool.
United belum terkalahkan dalam 13 pertandingan away terakhir di liga (12 di musim lalu), ini adalah rekor terpanjang di Premier League.
Liverpool selalu menang dalam 4 pertandingan liga terakhirnya (2 di musim lalu).
Jika Liverpool bisa mengalahkan United, maka itu akan menjadi kemenangan ke-3 di 3 pertandingan pertama liga, sebuah pencapaian yang terakhir kali mereka raih di musim 1994/95. Kemenangan Liverpool juga sekaligus akan menjadi kemenangan pertama Rodgers atas United.
Jika United menang, ini akan menjadi kemenangan pertama Moyes di Anfield sekaligus menyamai rekornya di musim 2006/07 yang berhasil meraih 7 poin dalam 3 pertandingan liga pertama saat menangani Everton.
Ryan Giggs adalah pemain aktif United yang memegang rekor penampilan terbanyak melawan Liverpool dengan 46 kali pertandingan, Giggsy juga sekaligus pemain aktif yang menjadi top skor saat melawan Liverpool dengan 5 golnya.
Dari total 187 kali pertemuan United dengan Liverpool, tercatat 10 pemain United pernah diusir wasit, yang terakhir adalah Nemanja Vidic saat United kalah 0-2 di Anfield pada musim 2009/10.
Steven Gerrard selalu mencetak gol dalam 2 pertandingan terakhir melawan United di Anfield.
Andre Marriner 3 kali menjadi wasit dalam laga United di musim 2012/13 lalu (Everton 1-0 United, Wigan 0-4 United, United 2-1 Reading). Di 3 pertandingan tersebut Marriner memberi 3 kartu kuning untuk pemain United.
Sementara itu Marriner 4 kali menjadi wasit dalam laga Liverpool di musim 2012/13 lalu (Liverpool 2-2 Man City, Everton 2-2 Liverpool, Mansfield 1-2 Liverpool, Newcastle 0-6 Liverpool). Di 4 pertandingan tersebut Marriner memberi 9 kartu kuning untuk pemain Liverpool.
"Aku tahu rivalitas seperti apa yang terbentuk di antara United dan Liverpool. Atmosfer pertandingan nanti akan sangat panas, tapi aku ingin bermain dalam pertandingan semacam itu, itu adalah impianku sewaktu kecil." -Ashley Young-
"Aku tidak sabar lagi untuk segera bermain di pertandingan ini. Sejak aku bergabung dengan United, mulai dari tim U9, U15, U16, akademi, sampai reserves, dimanapun, pertandingan ini selalu menjadi pertandingan yang besar." -Danny Welbeck-
"Rivalitas kedua tim selalu panas, aku beruntung bisa merasakan banyak kemenangan saat bertemu Liverpool, pulang dari Anfield dengan membawa kemenangan selalu memberikan perasaan yang luar biasa. Anda tahu apa artinya bagi orang Manchester saat bisa mengalahkan Liverpool di Anfield." -Rio Ferdinand-
Dari total 187 kali pertemuan United dengan Liverpool, tercatat 10 pemain United pernah diusir wasit, yang terakhir adalah Nemanja Vidic saat United kalah 0-2 di Anfield pada musim 2009/10.
Steven Gerrard selalu mencetak gol dalam 2 pertandingan terakhir melawan United di Anfield.
Andre Marriner 3 kali menjadi wasit dalam laga United di musim 2012/13 lalu (Everton 1-0 United, Wigan 0-4 United, United 2-1 Reading). Di 3 pertandingan tersebut Marriner memberi 3 kartu kuning untuk pemain United.
Sementara itu Marriner 4 kali menjadi wasit dalam laga Liverpool di musim 2012/13 lalu (Liverpool 2-2 Man City, Everton 2-2 Liverpool, Mansfield 1-2 Liverpool, Newcastle 0-6 Liverpool). Di 4 pertandingan tersebut Marriner memberi 9 kartu kuning untuk pemain Liverpool.
PRE MATCH QUOTE
"Aku tidak sabar lagi untuk segera bermain di pertandingan ini. Sejak aku bergabung dengan United, mulai dari tim U9, U15, U16, akademi, sampai reserves, dimanapun, pertandingan ini selalu menjadi pertandingan yang besar." -Danny Welbeck-
"Rivalitas kedua tim selalu panas, aku beruntung bisa merasakan banyak kemenangan saat bertemu Liverpool, pulang dari Anfield dengan membawa kemenangan selalu memberikan perasaan yang luar biasa. Anda tahu apa artinya bagi orang Manchester saat bisa mengalahkan Liverpool di Anfield." -Rio Ferdinand-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar