1. Cardiff City dibentuk pada tahun 1899 dengan nama awal Riverside AFC.
2. Nama Cardiff City mulai dipakai sejak tahun 1908 setelah mereka mengikuti Liga Amatir Wales Selatan dan kota Cardiff berubah statusnya menjadi sebuah kota besar (city) atas persetujuan Raja Edward VII.
3. Kata "Cardiff" sendiri aslinya adalah "Caerdydd" dalam bahasa Wales yang merupakan penggabungan dari dua kata, "Caer" dan "Dydd atau Dyf". "Caer" berarti "Fort" (benteng) sementara "Dydd atau Dyf" berasal dari kata "Taff" yang merupakan nama sungai terbesar di Wales. Jadi Cardiff kurang lebih berarti benteng sungai Taff.
Versi lainnya mengatakan bahwa "Cardiff" berasal dari kata "Caer" (benteng) dan "Didi" (Didius) yang merupakan pendiri kota Cardiff.
4. Kota Cardiff adalah kota terbesar di Wales dan sekaligus menjadi ibukota bagi negara tersebut. Penduduk Cardiff disebut Cardiffian dan berjumlah sekitar 346.100 jiwa, sementara luas kota Cardiff adalah 140,3 km2 (sedikit lebih kecil dari kota Bandung).
5. Beberapa pesepakbola yang berasal dari Cardiff diantaranya adalah Craig Bellamy, Gareth Bale, dan Ryan Giggs.
6. Cardiff City pertama kali bermain di Divisi Utama Liga Inggris pada musim 1921/22. Di era 1920an itulah Cardiff mengalami masa kejayaannya dengan menjadi runner-up liga musim 1923/24 dan juara FA Cup 1926/27 setelah menang 1-0 atas Arsenal di final. Keberhasilan tersebut menjadikan Cardiff sebagai satu-satunya tim asal Wales yang bisa menjuarai FA Cup sampai saat ini.
JULUKAN & LAMBANG
7. Cardiff City mempunyai julukan The Bluebirds dan menjadikannya sebagai bagian tak terpisahkan dari lambang klub.
Evolusi lambang Cardiff City
HOMEBASE
8. Cardiff bermarkas di Cardiff City Stadium (27.815) sejak tahun 2009. Sebelumnya Cardiff bermarkas di Ninian Park selama 99 tahun.
Ninian Park, markas lama Cardiff City
Perbandingan jarak antara Ninian Park dengan Cardiff City Stadium.
KIT & JERSEY
9. Meski sekarang berkostum merah, warna utama sebenarnya dari Cardiff adalah biru sesuai dengan julukannya "The Bluebirds". Warna merah mulai dipakai sejak Cardiff dipimpin oleh pengusaha asal Malaysia, Vincent Tan. Sebagai keturunan Cina, Tan menganggap warna merah lebih membawa keberuntungan.
10. Saat ini jersey Cardiff disponsori oleh Puma dengan Visit Malaysia sebagai sponsor utama.
OWNERSHIP
11. Cardiff dipimpin oleh Dato Chan Tien Ghee sejak tahun 2010 dan kemudian dilanjut oleh Vincent Tan, seorang pengusaha multi-bisnis asal Malaysia pemilik Berjaya Group.
Kepemimpinan Tan menimbulkan kontroversi terutama saat ia mengganti warna utama klub dari biru menjadi merah yang sekaligus diikuti perubahan drastis lambang klub yang lebih mengutamakan naga merah ketimbang bluebird sebagai identitas utama Cardiff. Perubahan ini tentu saja menimbulkan protes keras dari fans.
LEGENDA
12. Fred Stewart (1911-1933) menjadi manajer Cardiff paling sukses setelah membawa The Bluebirds menjadi runner-up liga musim 1923/24 dan juara FA Cup 1926/27.
13. Phil Dwyer (1972-1985) merupakan pemain yang paling sering bermain untuk Cardiff dengan catatan 531 kali penampilan. Sementara top skor sepanjang masa klub dipegang Len Davies (1920-1931) dengan total 148 gol.
Beberapa legenda Cardiff lain diantaranya adalah Tom Farquharson, Fred Keenor, Hughie Ferguson, Trevor Ford, Ivor Allchurch, John Charles, Don Murray, dan Robert Earnshaw.
Patung Fred Keenor di depan Cardiff City Stadium.
SUPPORTER
14. Sebagai tim tersukses di Wales, Cardiff mempunyai fans yang sangat besar dan fanatik. Mereka biasanya disebut Blue Army.
Selebrasi paling terkenal dari fans Cardiff adalah selebrasi "Do The Ayatollah". Selebrasi tersebut dilakukan dengan mengangkat kedua tangan ke depan dan dilanjut dengan melakukan isyarat menepuk kepala beberapa kali. Selebrasi ini terinspirasi dari gerakan para pengikut setia Ayatollah Khomeini yang berkabung saat acara pemakaman pemimpin spiritual Iran tersebut.
Do The Ayatollah mulai dipopulerkan di era 90an oleh grup band punk asal Wales, U Thant. Fans Cardiff awalnya mengadopsi gerakan ini untuk menunjukkan rasa frustrasi mereka terhadap permainan buruk tim kesayangan mereka, tetapi akhirnya gerakan ini dipakai secara masif oleh fans Cardiff di tiap kesempatan dan menjadi gerakan khas mereka.
RIVAL
15. Rival utama Cardiff adalah Swansea City, sesama
klub Wales, pertemuan keduanya bertajuk The South Wales Derby dan selalu berlangsung sengit. Cardiff lebih sering memenangi laga derby ini ketimbang Swansea.
PRESTASI
16. Cardiff baru mengoleksi 1 trofi FA Cup (1926/27) dan 1 Charity Shield (1927/28).
Sementara prestasi terbaik Cardiff di liga adalah saat menjadi runner-up di musim 1923/24 hanya karena kalah rata-rata gol dari sang juara Huddersfield Town meski mempunyai nilai yang sama.
Di pentas domestik Wales, Cardiff menjadi klub paling sukses dengan berhasil meraih 22 gelar Welsh Cup, jauh meninggalkan rival abadinya, Swansea, yang baru meraih 14 gelar Welsh Cup.
Di pentas Eropa, prestasi terbaik Cardiff adalah saat mencapai semifinal Cup Winners' Cup 1967/68 dimana mereka kalah agregat 3-4 dari klub Jerman, Hamburger SV.
17. Prestasi terbaik Cardiff di era modern selain berhasil promosi ke Premier League di musim 2013/14 ini adalah saat menjadi runner-up FA Cup 2007/08 (kalah 0-1 dari Portsmouth) dan runner-up League Cup 2011/12 (kalah adu penalti 2-3 dari Liverpool).
UNITED LINK
18. Ole Gunnar Solskjaer menjadi mantan pemain United yang kemudian menjadi manajer Cardiff. Solskjaer bermain di United pada 1996-2007 dan baru memimpin Cardiff di musim 2013/14 ini.
Fraizer Campbell merupakan salah satu pemain yang pernah memperkuat United dan kemudian Cardiff. Pemain terakhir yang pindah dari Old Trafford ke Cardiff adalah Fabio Da Silva yang baru dilepas di bursa transfer Januari ini.
19. Manchester United telah bertemu Cardiff City sebanyak 28 kali sepanjang sejarahnya, dengan catatan 13 kali menang, 8 kali seri, dan 7 kali kalah.
CARDIFF CITY TERKINI
20. Legenda United Ole Gunnar Solskjaer menjadi manajer The Bluebirds saat ini setelah Mickey Mackay diluar dugaan dipecat meski dirinya berhasil membawa Cardiff untuk pertama kalinya promosi ke Premier League setelah berhasil menjuarai Championship Division 2012/13.
Beberapa pemain bintang Cardiff saat ini adalah Steven Caulker, Mark Hudson (kapten), Peter Whittingham, Peter Odemwingie, Fraizer Campbell, dan Craig Bellamy.